Komentar Haru Erick Thohir usai Timnas Indonesia U-17 Ukir Sejarah di Piala Dunia U-17 2025
AL RAYYAN, iNews.id – Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan komentarnya usai Timnas Indonesia U-17 menorehkan kemenangan pertama sepanjang sejarah keikutsertaan di Piala Dunia U-17.
Timnas Indonesia U-17 berhasil menumbangkan Honduras dengan skor 2-1 pada laga pamungkas Grup H Piala Dunia U-17 2025 di Aspire Zone, Al Rayyan, Qatar, Senin (10/11/2025) malam WIB. Dua gol Garuda Asia dicetak oleh Evandra Florasta melalui titik penalti (52’) dan Fadly Alberto (72’), sementara Honduras hanya mampu membalas lewat penalti Luis Suazo (54’).
Hasil ini menjadi kemenangan pertama Indonesia sepanjang keikutsertaannya di Piala Dunia U-17. Sebelumnya, pada edisi 2023 ketika berstatus tuan rumah, Garuda Asia gagal meraih satu pun kemenangan setelah dua kali imbang melawan Ekuador (1-1) dan Panama (1-1), serta kalah dari Maroko (1-3).
Kemenangan tersebut terasa spesial karena didapat setelah dua kekalahan beruntun di fase grup kali ini, masing-masing dari Zambia (1-3) dan Brasil (0-4). Hasil ini menjadi bukti kerja keras tim asuhan Nova Arianto untuk menutup turnamen dengan kepala tegak dan semangat juang tinggi.
Erick Thohir pun tak menyembunyikan rasa harunya. Melalui unggahan di akun Instagram @erickthohir, Selasa (11/11/2025), dia menulis pesan penuh apresiasi kepada seluruh pemain, pelatih, dan suporter yang telah berjuang mendukung Garuda Asia.
“Timnas Indonesia U-17 berhasil menang 2-1 atas Honduras pada pertandingan ketiga fase grup Piala Dunia U-17 2025. Hasil ini menjadi kemenangan bersejarah untuk Timnas U-17 yang mampu meraih kemenangan pertama pada Piala Dunia U-17,” tulis Erick.
“Terima kasih untuk pemain dan pelatih serta official sudah memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Terima kasih juga untuk suporter dan fans yang sudah mendukung Timnas U-17 dan yang hadir langsung di Qatar,” lanjutnya.
Kemenangan ini tak hanya membangkitkan semangat nasional, tetapi juga membuka peluang Indonesia untuk lolos ke babak 32 besar melalui jalur peringkat ketiga terbaik. Dengan tiga poin di tangan, Indonesia menduduki posisi ketiga klasemen Grup H dan berada di peringkat sembilan dalam klasemen peringkat ketiga terbaik dengan selisih gol -5.
Garuda Asia kini hanya bisa menunggu hasil akhir dari grup lain untuk memastikan apakah langkah mereka bisa berlanjut ke fase gugur. Namun, apapun hasilnya, kemenangan atas Honduras sudah menjadi tonggak sejarah bagi sepak bola Indonesia di level dunia.
Erick menegaskan, semangat dan perjuangan Garuda Asia harus menjadi inspirasi bagi seluruh generasi muda Indonesia.
“Kemenangan ini bukan akhir, tapi awal dari perjalanan panjang sepak bola kita menuju masa depan yang lebih baik,” demikian pesan semangat Erick Thohir.
Editor: Abdul Haris