Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hamka Hamzah Sebut 2 Sosok yang Cocok Latih Timnas Indonesia, Siapa Saja?
Advertisement . Scroll to see content

Komentar Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia Imbangi Arab Saudi: Tim Garuda Kuda Hitam di Grup C!

Jumat, 06 September 2024 - 07:05:00 WIB
Komentar Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia Imbangi Arab Saudi: Tim Garuda Kuda Hitam di Grup C!
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) mengomentari hasil laga komtra Arab Saudi pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB. (Foto: Alyaum)
Advertisement . Scroll to see content

Komentar Shin Tae-yong usai Laga

Usai laga, Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY), sangat senang dengan performa dari Thom Haye dan kolega. Juru taktik asal Korea Selatan itu langsung full senyum menyambut hasil ini. 

"Pertandingan ini sangat sulit dan suasananya juga cukup berat. Namun, kami bermain dengan baik dan saya senang dengan hasilnya,” kata STY, mengutip dari Alyaum, Jumat (6/9/2024).

Awal yang cukup positif ini membuat Shin Tae-yong makin percaya diri dengan skuadnya. Pelatih berusia 53 tahun ini menegaskan Timnas Indonesia akan menjadi kuda hitam di Grup C. 

“Indonesia akan menjadi kuda hitam dalam grup ini,” tutur mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (10/9/2024). Laga tersebut akan kembali disiarkan langsung RCTI dan Vision+. 

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut