Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : PSSI Bungkam Soal FIFA ASEAN Cup, Nasib Pemain Diaspora Timnas Indonesia Abu-Abu!
Advertisement . Scroll to see content

Komisi X DPR Setujui Naturalisasi Jordi Amat-Sandy Walsh, Peluang Main di FIFA Matchday Makin Besar

Kamis, 01 September 2022 - 12:29:00 WIB
Komisi X DPR Setujui Naturalisasi Jordi Amat-Sandy Walsh, Peluang Main di FIFA Matchday Makin Besar
Komisi X DPR RI menyetujui rekomendasi kewarganegaraan dua pemain keturunan, Jordi Amat dan Sandy Walsh. (Foto: Instagram/@pssi)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Komisi X DPR RI menyetujui rekomendasi kewarganegaraan dua pemain keturunan, Jordi Amat dan Sandy Walsh. Kesepakatan itu diambil dalam rapat kerja Komisi X DPR RI bersama Kemenpora RI dan PSSI.

Pada rapat yang berlangsung pada Kamis (1/9/2022), turut hadir Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, dan Menpora RI, Zainudin Amali. Rapat tersebut dipimpin oleh pimpinan Komisi X DPR Ri, Syaiful Huda.

Dalam rapat kerja tersebut, masing-masing fraksi memberikan pendapat yang positif terkait rekomendasi kewarganegaraan terhadap Jordi Amat dan Sandy Walsh. Hingga akhirnya, rapat kerja menghasilkan kesimpulan yang bahagia.

Ya, rekomendasi kewarganegaraan Jordi Amat dan Sandy Walsh disetujui oleh Komisi X DPR RI. Hal tersebut diungkapkan oleh Syahrul Huda selaku pimpinan Komisi X DPR RI.

“Setelah mendengar penjelasan dan pendapat akhir dari masing-masing fraksi. Dengan ini Komisi X menyetujui terkait dgn pemberian naturalisasi kewarganegaraan terhadap Jordi dan Sandy,” kata Syahrul Huda.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut