Lewati 20 Laga Tanpa Kekalahan, Lazio Terus Tempel Juventus di Puncak Klasemen
GENOA, iNews.id - Lazio harus susah payah untuk memastikan kemenangan di pekan ke-25 Serie A Italia, Minggu (23/2/2020) malam WIB. Menghadapi Genoa di Stadion Comunale Luigi Ferraris, Lazio menang tipis 3-2.
Tampil sebagai tamu, I Biancocelesti justru bisa unggul dengan cepat. Di menit ke-2, mereka memimpin keadaan berkat gol dari Adam Marusic. Sepakannya tak mampu dibendung kiper Genoa, Mattia Perin.
Tuan rumah coba membalas. Di menit 26 mereka dapat peluang melalui tendangan bebas Lasse Schone. Namun bola masih bisa diblokir Thomas Strakosha.
Tak berhenti sampai di situ, Genoa terus mencari celah untuk menyamakan kedudukan. Namun mereka tetap tertinggal 0-1 hingga wasit meniupkan peluit tanda istirahat.
Di paruh kedua laga, Lazio sukses memperbesar keadaan. Tepatnya menit 51, gol dipersembahkan Ciro Immobile.