Liverpool Vs Man City: The Reds Tampil Tanpa Alisson Becker dan Diogo Jota
Jumat, 29 Juli 2022 - 07:13:00 WIB
"Alisson berlatih hari ini, lebih dari sehari sebelumnya. Dia akan siap untuk Fulham (pada 6 Agustus tetapi tidak untuk akhir pekan. Diogo, sayangnya, itu akan memakan waktu cukup lama," kata Klopp dilansir dari ESPN, Jumat (29/7/2022).
"Diogo (Jota), sayangnya, itu akan memakan waktu cukup lama," ucapnya.
Klopp mengatakan penting untuk Liverpool meraih gelar Community Shield. Namun ia menilai ajang tersebut tidak akan penting, jika timnya gagal meraih gelar tersebut.
"Ini sangat penting, ini adalah kompetisi piala domestik terakhir yang belum kami menangkan, jadi kami akan mencobanya. Kalau menang itu kompetisi yang sangat penting, tapi kalau kalah, itu jadi kurang penting," tutupnya.
Editor: Ibnu Hariyanto