Man United Incar Marco Asensio, Real Madrid Langsung Pasang Harga
MADRID, iNews.id- Manchester United dikabarkan melakukan negosiasi dengan agen Marco Asensio, Jorge Mendes. Klub Asensio, Real Madrid langsung memasang harga Rp768 miliar.
Menurut laporan dari Mundo Deportivo yang dilansir pada Sabtu (11/6/2022), Jorge Mendes telah melakukan komunikasi dengan Setan Merah -julukan Man United. Kabarnya, klub raksasa Liga Inggris itu tertarik untuk mendatangkan Asensio.
"Jorge Mendes, agen Marco Asensio, telah melakukan pembicaraan (negosiasi) dengan Manchester United," bunyi pernyataan Mundo Deportivo.
Di sisi lain, Real Madrid langsung mematok harga pasar Asensio senilai 50 juta euro atau setara dengan Rp768 miliar. Harga tersebut berlaku jika Man United ingin membeli pemain Timnas Spanyol itu.