Manajer Timnas Indonesia Jelaskan soal Proses Perpanjang Kontrak STY: Tunggu Hasil Piala Asia U-23
JAKARTA, iNews.id- Manajer Timnas Indonesia Endri Erawan meminta seluruh fans Garuda sabar soal proses perpanjang kontrak Shin Tae-yong. Sebab, STY masih memiliki target yang harus dipenuhinya.
PSSI menargetkan pelatih itu mampu membawa Timnas Indonesia senior lolos ke 16 besar Piala Asia dan Timnas Indonesia U-23 melaju ke babak delapan besar ajang yang sama. Tentunya itu tugas yang harus dilalui pelatih tersebut.
Timnas Indonesia senior berhasil melampaui target itu. Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 baru akan berjuang dalam Piala Asia U-23 pada pada 11 April sampai dengan 3 Mei 2024 di Qatar.
Endri mengatakan masa depan Shin Tae-yong menunggu hasil Timnas Indonesia U-23. Setelah itu pihaknya akan melakukan pertimbangan lebih dahulu.