Manchester United Bidik Bek Muda Tottenham Seharga Rp2 Triliun
Jumat, 23 Januari 2026 - 22:00:00 WIB
Manchester United telah mengonfirmasi Casemiro bakal meninggalkan klub saat kontraknya berakhir akhir musim ini. Gelandang Brasil berusia 33 tahun itu menutup masa empat tahun kebersamaannya sejak didatangkan dari Real Madrid pada 2022.
Kepergian Casemiro memperkuat sinyal perubahan besar di Old Trafford. Manchester United mulai dikaitkan dengan nama Carlos Baleba dari Brighton dan Elliot Anderson milik Nottingham Forest.
Hingga kini, Manchester United belum mencatat aktivitas besar pada bursa transfer Januari. Situasi internal klub masih bergejolak setelah Michael Carrick menggantikan Ruben Amorim sebagai pelatih kepala.
Editor: Reynaldi Hermawan