Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Andre Rosiade Heran PSSI Belum Evaluasi Timnas Indonesia usai Gagal ke Piala Dunia 2026
Advertisement . Scroll to see content

Marselino Ferdinan Bikin Gol saat Timnas Indonesia vs Bali United, Oxford United Lempar Pujian

Rabu, 04 Desember 2024 - 14:59:00 WIB
Marselino Ferdinan Bikin Gol saat Timnas Indonesia vs Bali United, Oxford United Lempar Pujian
Maselino Ferdinan cetak satu gol saat Timnas Indonesia menggilas Bali United 2-1 pada laga uji coba di Stadion I Wayan Dipta, Selasa (3/12/2024) sore WIB. (Foto: instagram/baliunitedfc)
Advertisement . Scroll to see content

GIANYAR, iNews.id - Marselino Ferdinan cetak gol saat Timnas Indonesia 2-1 atas Bali United pada uji coba jelang Piala AFF 2024

Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Bali United dalam laga uji coba di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (3/12/2024) kemarin. 

Gol-gol Skuad Garuda dicatatkan Arkhan Kaka dan Marselino Ferdinan. Kemenangan ini tentu positif bagi Timnas Indonesia yang sedang bersiap untuk turnamen Piala AFF 2024.

Satu hari setelah pertandingan, Oxford United turut memuji kualitas Marselino. Dalam unggahan akun instagram resminya, Oxford United puas dengan performa Marselino. 

"Datang, main, menang," tulis Oxford United dikutip dari akun instagram resminya (@oufcofficial), Rabu (4/12/2024). 

"1 gol dicetak Lino (sapaan akrab Marselino) pada kemenangan 2-1 di uji coba Garuda melawan Bali United," tambah tulisan itu. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut