Media Vietnam Ledek Timnas Indonesia Wakil ASEAN Terburuk pada Uji Coba jelang Piala Asia 2023

HANOI, iNews.id – Media Vietnam meledek Timnas Indonesia sebagai wakil ASEAN dengan rekor uji coba terburuk menjelang Piala Asia 2023.
ASEAN memiliki empat wakil di Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024. Mereka adalah Timnas Indonesia, Vietnam, Thailand, dan Malaysia.
Sebelum tampil di Piala Asia 2023, para kontestan menggelar pertandingan uji coba termasuk empat wakil Asia Tenggara. Namun, Indonesia, Vietnam, Thailand, dan Malaysia tak mendapatkan hasil bagus dalam laga uji coba.
Thailand menelan kekalahan 0-5 dari Jepang, Vietnam tumbang 1-2 dari Kirgistan dan Malaysia mengimbangi Suriah 2-2. Sementara Indonesia menjadi wakil ASEAN terbanyak yang menggelar pertandingan uji coba, tetapi menelan kekalahan 0-4, 1-2 dari Libya dan 0-5 dengan Iran.
Tak pelak, rentetan hasil buruk itu membuat media Vietnam nyinyir dan menyebut Timnas Indonesia sebagai satu-satunya wakil ASEAN terburuk menjelang Piala Asia 2023.
"Indonesia adalah tim dengan hasil persahabatan terburuk ketika mereka kalah dalam 3 pertandingan (2 melawan Libya dan 1 melawan Iran)," tulis Soha, Kamis (11/1/2024).