Pelatih Ansan Greeners Kritik Tajam Asnawi: Dia Buruk dalam Bertahan!
Sebelumnya Cho Min-kook juga menilai Asnawi masih kesulitan untuk beradaptasi di Ansan Greeners. Sebab dia tak bisa berkomunikasi dengan rekan setimnya yang berbahasa Korea Selatan.
"Sebenarnya, posisi defender itu sangat butuh komunikasi," ucap Cho Min-kook pada awal musim.
"Karena Asnawi tidak bisa bahasa Korea, saya lihat dia kesulitan untuk melakukan itu," sambungnya.

Tentu kritikan tersebut harus jadi pelecut semangat bagi Asnawi. Dia harus membuktikan diri jika pemain Indonesia bisa berbicara banyak di Negeri Gingseng.
Apalagi mantan pemain PSM Makassar itu sudah dipercaya bermain sebagai bek kanan. Di dua laga sebelumnya pada ajang Liga 2 Korea Selatan, Asnawi main dari bangku cadangan dan diplot sebagai winger kanan.
Editor: Reynaldi Hermawan