Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Messi Buka Suara Soal Gelar GOAT, Bandingkan Dirinya dengan Maradona dan Michael Jordan
Advertisement . Scroll to see content

Pemain Liga Italia Berjaya di Euro 2020: 18 Gol dan 9 Raih Gelar Pemain Terbaik

Minggu, 20 Juni 2021 - 19:15:00 WIB
Pemain Liga Italia Berjaya di Euro 2020: 18 Gol dan 9 Raih Gelar Pemain Terbaik
Kapten Timnas Portugal Cristiano Ronaldo. (Foto: Reuters)
Advertisement . Scroll to see content

ROMA, iNews.id- Euro 2020 telah mengelar 24 pertandingan hingga hari ini. Ternyata, pemain asal klub-klub Liga Italia tampil tokcer di Euro 2020 hingga saat ini.

Dilaporkan Football Italia, Minggu (20/6/2021), Para pemain Serie A membuat dampak besar pada Euro 2020. 

Total ada 18 dari 55 gol yang dicetak oleh pemain Liga Italia. Lalu ada sembilan dari 24 penghargaan pemain terbaik juga disabet pemain Liga Italia.

Dari 18 gol itu antaranya dicetak 13 pemain. Mereka ada bintang Juventus Cristiano Ronaldo, yang mencetak 3 gol terbanyak. Lalu Ciro Immobile dari Lazio, penyerang Inter Romelu Lukaku dan gelandang Sassuolo Manuel Locatelli masing-masing mengemas dua gol.

Pemain Serie A lainnya adalah Milan Skriniar (Inter), Lorenzo Insigne (Napoli), Robin Gosens (Atalanta), Aaron Ramsey (Juventus), Ivan Perisic (Inter), Alvaro Morata (Juventus), Goran Pandev (Genoa), Aleksei Miranchuk (Atalanta) dan Karol Linetty (Sampdoria).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut