Pemain Muda Barcelona Samakan Lionel Messi dengan Captain Tsubasa
BARCELONA, iNews.id – Kemampuan Lionel Messi menyihir perhatian Pedri Gonzalez. Menurutnya, Messi bagaikan tokoh kartun Captain Tsubasa Ozora yang sangat hebat memainkan sepak bola.
Di usia 17 tahun, Pedri memiliki kesempatan langka karena bisa satu tim dengan idolanya. Dia sangat terkesan ketika berbagi lapangan bersama Messi.
“Anda tak akan pernah terbiasa melihat pergerakan Messi. Tidak hanya Messi, semua rekan setim di Barcelona sangat mengejutkan. Suatu hal yang istimewa bisa belajar dari mereka,” kata Pedri dikutip dari Cadena Ser, Selasa (17/11/2020).
“Yang paling mengejutkan saya tentang Messi adalah hal-hal yang dia lakukan saat latihan. Dia seperti Captain Tsubasa tetapi dalam kehidupan nyata. Bermain dengan Messi adalah hadiah terbesar dalam hidup saya,” ucapnya.