Pengakuan Jujur Miliano Jonathans: Tak Bahagia di FC Utrecht, Bangkit bersama Excelsior
ALKMAAR, iNews.id – Winger Timnas Indonesia Miliano Jonathans mengakui kondisi kariernya mandek saat membela FC Utrecht, situasi yang mendorongnya mencari kebangkitan melalui masa peminjaman di Excelsior Rotterdam.
Miliano saat ini menjalani masa peminjaman setengah musim di Excelsior Rotterdam. Pemain berusia 21 tahun itu dipinjam dari FC Utrecht demi mendapatkan jam bermain yang lebih konsisten.
Keputusan tersebut diambil setelah Miliano menilai ruang berkembangnya sangat terbatas di FC Utrecht. Dia kesulitan mendapat menit bermain reguler, kondisi yang berdampak langsung pada performa.
Sejak musim 2024-2025, Miliano mencatat 24 penampilan bersama FC Utrecht. Namun kontribusi golnya minim, situasi yang membuat kepercayaan dirinya menurun.
“Saya sesekali mendapat kesempatan di Utrecht, tetapi saya tidak selalu bermain bagus. Saya butuh waktu untuk menunjukkan kemampuan saya,” ujar Miliano dikutip dari Utrecht Fans, Kamis (22/1/2026).
Miliano menilai situasi tersebut membuat proses perkembangannya tidak berjalan optimal. Minimnya kesempatan tampil membuat rasa percaya dirinya ikut tergerus.
“Hal itu belum terjadi di Utrecht. Saya juga menyadari bahwa saya kurang percaya diri. Bermain sangat sedikit tidak akan meningkatkan kepercayaan diri. Saya merasa itu cukup sulit. Perkembangan Anda agak stagnan,” sambungnya.
Bersama Excelsior Rotterdam, Miliano langsung menunjukkan respons positif. Pemain berpostur 1,78 meter itu tampil efektif pada dua laga awalnya.
Dari dua penampilan tersebut, Miliano sukses mencetak satu gol. Kontribusi cepat ini menjadi sinyal kebangkitan setelah periode sulit di klub sebelumnya.
Momen penting terjadi saat Excelsior menghadapi AZ Alkmaar. Miliano tampil sebagai penyelamat timnya dalam laga tersebut.
Dia mencetak gol penyeimbang saat Excelsior Rotterdam menahan imbang AZ Alkmaar 1-1 di AFAS Stadion, Alkmaar, Belanda, Kamis (22/1/2026) dini hari WIB.
Gol itu bukan hanya mengamankan satu poin penting, tetapi juga menegaskan dampak langsung Miliano di klub barunya. Performa ini membuka peluang baginya meraih peran lebih besar selama masa peminjaman.
Kebangkitan Miliano di Excelsior Rotterdam menjadi kabar positif bagi Timnas Indonesia, mengingat dia mulai menemukan kembali kepercayaan diri dan ketajaman di level klub.
Editor: Abdul Haris