Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Erick Thohir Resmikan 17 Cabor Unggulan! Apa Saja?
Advertisement . Scroll to see content

Performa Apik Timnas Indonesia U-17 Buah dari Kompetisi Elite Pro Academy Liga 1

Senin, 07 April 2025 - 15:45:00 WIB
Performa Apik Timnas Indonesia U-17 Buah dari Kompetisi Elite Pro Academy Liga 1
Timnas Indonesia U-17 sukses melumat Korea Selatan U-17 pada Piala Asia U-17 2025, Jumat (5/3/2025). (Foto: PSSI)
Advertisement . Scroll to see content

Sejumlah 22 dari 25 pemain Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 2025 berasal dari EPA Liga 1, baik sedang atau pernah bermain di kompetisi level usia terstruktur itu. Bahkan, dua pemain di antaranya juga terdaftar sebagai pemain di Liga 1 2024-2025.

"Kami bersyukur dengan apa yang ditunjukkan oleh para pemain jebolan EPA. Ini membuktikan bahwa jam terbang yang didapatkan di level tersebut, membawa pengaruh yang sangat signifikan terhadap performa para pemain ketika mereka dipanggil Timnas Indonesia," ucap Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus.

Kemenangan atas Korea Selatan U-17 membuka jalan untuk Garuda Asia lolos ke Piala Dunia U-17 2025 Qatar pada 3-27 November. Kini, mereka berada di posisi kedua klasemen Grup C dengan tiga poin dari satu laga, hanya kalah selisih gol dari Yaman di posisi pertama.

Selanjutnya, Garuda Asia akan meladeni Timnas Yaman U-17 di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, Arab Saudi, Senin (7/4/2025) pukul 22.00 WIB. 

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut