Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Alwi Farhan Bongkar Kunci Kemenangan atas Prannoy di 16 Besar Australian Open 2025
Advertisement . Scroll to see content

Perjalanan Berat Jonatan Christie Jadi Juara Korea Open 2025 Tanpa Naungan PBSI

Kamis, 02 Oktober 2025 - 11:27:00 WIB
Perjalanan Berat Jonatan Christie Jadi Juara Korea Open 2025 Tanpa Naungan PBSI
Jonatan Christie juara Korea Open 2025. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

Jonatan menjelaskan, ketika berada di pelatnas, perhatian pelatih dan tim medis terbagi untuk banyak atlet. Kini, ia justru merasa lebih diperhatikan. 

“Orang yang saya hire hanya fokus ke saya. Kalau saya sakit, mereka pun ikut merasakan sakit itu. Jadi ada rasa kebersamaan yang lebih kuat,” jelasnya.

Proses rehabilitasi dan recovery kini menjadi prioritas. Menurutnya, keberhasilan di Korea Open adalah buah dari manajemen tubuh yang lebih terstruktur. Ia menekankan bahwa timnya memberi 100 persen perhatian, mulai dari latihan, terapi cedera, hingga menjaga kondisi fisik jelang turnamen.

Kemenangan ini menjadi simbol perubahan besar dalam kariernya. Jonatan merasa sistem profesional justru membuatnya lebih matang, baik secara teknis maupun mental. 

“Saya juga jujur dengan apa yang saya rasakan. Mereka memberikan masukan, advice, dan kami saling bekerja sama. Itu yang membuat gelar ini terasa lebih berat, tapi juga lebih membanggakan,” ujarnya.

Dengan gelar Korea Open 2025, Jonatan membuktikan bahwa dirinya bisa tetap bersinar di luar pelatnas. Status profesional bukan penghalang, melainkan pintu baru untuk menemukan cara terbaik dalam berkarier. Gelar ini juga sekaligus menjadi penanda bahwa Jojo masih termasuk dalam jajaran elite tunggal putra dunia.

Setelah sukses di Korea, Jonatan tidak berlama-lama beristirahat. Pekan ini dia akan kembali tampil di BDMNTN-XL 2025, ajang bertajuk fun match yang digelar di Istora Senayan pada 2–5 Oktober 2025. Bagi publik Indonesia, momen ini tentu menjadi kesempatan emas untuk kembali menyaksikan Jojo beraksi di kandang sendiri dengan kepercayaan diri yang semakin tinggi.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut