Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bojan Hodak Latih Timnas Indonesia? sang Asisten Beri Fakta Mengejutkan!
Advertisement . Scroll to see content

Persib Bandung Tuan Rumah Play-Off ACL Two 2025, Siap Hadapi Manila Digger FC di GBLA

Rabu, 09 Juli 2025 - 11:45:00 WIB
Persib Bandung Tuan Rumah Play-Off ACL Two 2025, Siap Hadapi Manila Digger FC di GBLA
Persib Bandung. (Foto: Persib)
Advertisement . Scroll to see content

Manajemen juga mengajak seluruh Bobotoh untuk memenuhi stadion dan memberikan dukungan penuh. Kehadiran suporter di tribune GBLA disebut akan menjadi kekuatan ke-12 yang mendorong skuad Maung Bandung tampil lebih garang dan percaya diri di lapangan.

“Mari kita penuhi Stadion dan jadikan Bandung sebagai lautan biru yang menggema, menjadi kekuatan ke-12 yang mendorong Persib melangkah lebih jauh di pentas Asia,” ucap Adhitia dengan penuh semangat.

Tak hanya itu, ia juga menekankan bahwa dukungan dari suporter adalah kekuatan utama klub. Energi dari Bobotoh akan menjadi bahan bakar untuk mendorong tim lolos ke fase grup ACL Two, sesuatu yang sangat dibidik oleh manajemen dan pelatih.

“Kami percaya kekuatan terbesar Persib selalu datang dari tribune. Dukungan Bobotoh akan menjadi bahan bakar utama perjuangan kami. Mari kita datang bersama, nyalakan semangat, dan pastikan stadion penuh untuk satu tujuan yaitu membawa Persib ke fase grup ACL Two,” tegasnya.

Adhitia juga memastikan bahwa pihaknya tengah mempersiapkan semua aspek penting seperti operasional, keamanan, dan kenyamanan penonton sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh AFC. Tujuannya adalah menjadikan pertandingan ini sebagai panggung yang membanggakan, baik untuk Persib maupun untuk kota Bandung.

Dengan dukungan maksimal dari seluruh elemen, Persib optimistis bisa mengamankan tiket ke fase grup ACL Two dan melangkah lebih jauh di kompetisi Asia.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut