Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Didepak Persija, Gustavo Franca Gabung Arema FC, Ini Alasan Sebenarnya
Advertisement . Scroll to see content

Persija Jakarta Dapat Kabar Buruk jelang Lawan Madura United

Rabu, 21 Januari 2026 - 05:00:00 WIB
Persija Jakarta Dapat Kabar Buruk jelang Lawan Madura United
Persija Jakarta bersiap menghadapi lanjutan Super League 2025-2026. (Foto: Persija)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Persija Jakarta mendapat kabar buruk jelang lawan Madura United. Lima pemain penting Macan Kemayoran dipastikan absen akibat cedera serius dan sanksi Komite Disiplin PSSI.

Persija dijadwalkan menghadapi Madura United pada pekan ke-18 Super League 2025-2026. Pertandingan krusial ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (23/1/2026).

Laga tersebut memegang peran vital bagi Persija Jakarta dalam menjaga persaingan di papan atas klasemen. Macan Kemayoran saat ini berada di posisi ketiga dengan koleksi 35 poin.

Target meraih poin penuh di kandang sendiri menjadi krusial demi menjaga jarak dengan pesaing di jalur juara. Namun, situasi tim justru dihadapkan pada masalah serius.

Persija kehilangan lima pemain sekaligus menjelang laga penting ini. Mereka adalah Hanif Sjahbandi, Van Basty Sousa, Ryo Matsumura, Fabio Calonego, dan Bruno Tubarao.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut