Persis Solo Rilis Jersey Resmi: Paduan Elegan Budaya Jawa dan Desain Klasik
Desain away yang menyerupai jersey timnas Peru atau River Plate ini menghadirkan nuansa elegan namun berani, sekaligus menegaskan warisan historis klub dan rasa hormat terhadap akar tradisi.
Jersey kiper home cukup mencolok dengan warna dominan kuning, dipadukan aksen ungu dan hitam. Logo Persis Solo ditampilkan dalam perpaduan emas dan hitam untuk mempertegas karakter tim.
Sementara jersey kiper away memadukan dominasi warna ungu serta aksen kuning dan hitam. Motif garis vertikal ungu dan kuning menciptakan kesan dinamis dan penuh energi positif, ideal untuk sosok penjaga gawang yang atraktif.
Keseluruhan rangkaian jersey ini menunjukkan kombinasi sempurna antara estetika modern, makna budaya lokal, dan semangat identitas klub. Persis Solo menegaskan diri bukan hanya sebagai klub sepak bola, melainkan simbol kebanggaan bagi suporter dan masyarakat Jawa Tengah.
Editor: Abdul Haris