Pesepak Bola Gay Asal Australia Ini Takut jika Main di Piala Dunia 2022, Ini Penyebabnya
AR-RAYYAN, iNews.id – Josh Cavallo baru-baru ini bikin heboh dunia sepak bola dengan mengaku sebagai gay. Kini Cavallo menyebut takut bermain di Piala Dunia Qatar 2022.
Pemain Adelaide United ini baru-baru saja mengaku sebagai seorang penyuka sesama jenis. Josh Cavallo mengunggah video di akun media sosialnya dan secara terbuka mengaku sebagai gay.
Cavallo mengkhawatirkan keselamatannya jika dipanggil Timnas Australia ke Piala Dunia Qatar 2022. Piala Dunia Qatar 2022 akan diselenggarakan pada Desember 2022 mendatang.
"Saya membaca sesuatu yang mengatakan bahwa (Mereka) memberikan hukuman mati bagi kaum gay di Qatar," katanya di podcast 'Today in Focus' Guardian, dilansir dari Sport Bible, Selasa (9/11/2021).
"Jadi itu adalah sesuatu yang sangat saya takuti dan tidak ingin pergi ke Qatar dan itu membuat saya sedih," ujarnya.