Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : John Herdman Buka Visi Besar Timnas Indonesia, Targetkan Skuad Garuda Naik Kelas
Advertisement . Scroll to see content

Piala Dunia 2026: Ancelotti Waswas Brasil Satu Grup dengan Skotlandia

Sabtu, 06 Desember 2025 - 06:17:00 WIB
Piala Dunia 2026: Ancelotti Waswas Brasil Satu Grup dengan Skotlandia
Pelatih Timnas Brasil, Carlo Ancelotti. (Foto: Football Italia)
Advertisement . Scroll to see content

Pelatih berusia 66 tahun itu juga menyoroti performa impresif Skotlandia sepanjang babak kualifikasi. “Skotlandia tampil baik di kualifikasi jadi saya pikir ini akan menjadi pertandingan yang menghibur. Mereka tim yang solid, kuat secara fisik, dan sangat terorganisasi,” tambahnya.

Data perjalanan dua tim menuju Piala Dunia 2026 memperkuat analisis tersebut. Brasil finis di peringkat kelima kualifikasi CONMEBOL setelah menelan enam kekalahan dari 18 pertandingan. Situasi ini membuat Ancelotti fokus penuh pada perbaikan performa agar tampil lebih meyakinkan di turnamen utama.

Skotlandia justru datang dengan modal kuat. Mereka memuncaki grup kualifikasi yang dihuni Denmark, Yunani, dan Belarus, memastikan diri kembali ke Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1998. Menariknya, pada edisi itu Brasil dan Skotlandia juga berjumpa di laga pembuka.

Dengan sejarah panjang dan perbedaan gaya bermain, duel Brasil vs Skotlandia di Piala Dunia 2026 diyakini akan menjadi salah satu laga grup yang paling ditunggu.

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut