Pratama Arhan Latihan Perdana di Suwon FC, Disambut Hangat Rekan Setim
Sabtu, 03 Februari 2024 - 21:00:00 WIB

JAKARTA, iNews.id - Pratama Arhan latihan perdana di klub barunya Suwon FC. Bek Timnas Indonesia itu disambut hangat rekan setim.
Dia memutuskan gabung Klub Liga 1 Korea Selatan Suwon FC setelah meninggalkan Klub Liga 2 Jepang, Tokyo Verdy. Suwon kemudian menggelar pemusatan latihan di Indonesia tepatnya Jakarta.
Arhan yang baru selesai memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Qatar langsung bergabung latihan dengan rekan setimnya. Momen itu dipamerkan di media sosial Suwon FC.
"Selamat datang Pratama Arhan," tulis Suwon FC.