Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Link Live Streaming Thailand Vs Vietnam Final Leg 2 Piala AFF 2022 Malam Ini, Gratis!
Advertisement . Scroll to see content

Prediksi Big Match Indonesia vs Thailand di Piala AFF, Tim Garuda Melawan Momok Terkuat

Kamis, 29 Desember 2022 - 12:36:00 WIB
Prediksi Big Match Indonesia vs Thailand di Piala AFF, Tim Garuda Melawan Momok Terkuat
Prediksi pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022 (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Prediksi pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022 menjadi pembahasan seru yang menarik disimak.

Timnas Indonesia akan menjamu Thailand pada laga fase Grup A di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (29/12/20220.


Pertandingan sengit tersebut akan disiarkan live di RCTI pukul 16.30 WIB.

Laga Indonesia vs Thailand memang diprediksi akan berlangsung seru karena keduanya adalah tim kuat Asia Tenggara yang sama-sama diunggulkan.


Kedua tim sama-sama meraih poin sempurna di fase grup dari dua laga yang telah dimainkan.

Jika Indonesia menang atas Thailand, maka anak asuh Shin Tae-yong dipastikan telah mengamankan satu tempat di semifinal dengan sisa satu laga.


Thailand sejauh ini telah meraih dua kemenangan dengan clean sheet setelah mengalahkan Brunei Darussalam 5-0 dan Filipina dengan skor 4-0.

Sementara, Indonesia juga memiliki modal tak kalah apik.


Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan sebelumnya telah berhasil menang atas Kamboja dengan skor 2-1.

Setelah itu, Tim Garuda tampil sangat perkasa ketika membantai Brunei Darussalam 0-7 di kandang lawan.


Tim Gajah Perang saat masih berhak memuncaki klasemen sementara karena unggul selisih gol dari Tim Merah Putih.

Namun, Timnas Indonesia yang bermain di hadapan penonton sendiri diharapkan mampu mendulang poin penuh.


Thailand Jadi Momok untuk Indonesia


Thailand selama ini adalah lawan tangguh yang seolah menjadi momok untuk Indonesia. Bagaimana tidak, Indonesia tidak menang satu kali pun dalam enam pertemuan terakhir.


Timnas Indonesia empat kali kalah dan dua kali imbang melawan Tim Gajah. Terakhir, Tim Merah Putih kalah menyakitkan final Piala AFF 2020 dengan agregat 2-6 (0-4, 2-2).


Di Kejuaraan AFF, Indonesia telah enam kali masuk sebagai finalis. Mirisnya, empat final diantaranya kalah dari Thailand di partai final saat memperebutkan gelar juara.


Kendati demikian, skuad Shin Tae-yong kali ini diharapkan tidak gentar atau gugup dalam menghadapi Thailand. Semangat yang sama saat menghajar Brunei semestinya bisa ditunjukkan pada laga sore nanti.


Indonesia diuntungkan karena kali ini bermain kandang. Dengan dukungan penuh dari suporter di SUGBK diharapkan mampu membuat Saddil Ramdani dan kolega meraih hasil positif rival terkuatnya.

Shin Tae-yong dipastikan akan menurunkan pemain inti terbaiknya di big match sore nanti.


Head to Head 5 Pertandingan Terakhir


Thailand 2-2 Indonesia (01/01/2022) 

Indonesia 0-4 Thailand (29/12/2021) 

Thailand 2-2 Indonesia (03/06/2021) 

Indonesia 0-3 Thailand (10/09/2019) 

Thailand 4-2 Indonesia (17/11/2018)


Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022:


Indonesia (3-4-3): Nadeo Argawinata (GK); Rizky Ridho, Fachruddin Aryanto (C), Jordi Amat; Asnawi Mangkualam, Marc Klok, Rachmat Irianto, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, Ilija Spasojevic, Egy Maulana Vikri.


Pelatih: Shin Tae-yong.


Thailand (4-4-2): Kittipong Phuthawchueak (GK); Suphanan Bureerat, Pansa Hemviboon, Jakkaphan Praisuwan, Sasalak Haiprakhon; Ekanit Panya, Sarach Yooyen, Theerathon Bunmathan (C), Bordin Phala; Adisak Kraisorn, Teerasil Dangda.


Pelatih: Alexandre Polking.


Prediksi Skor: Indonesia 3-1 Thailand


Itulah ulasan mengenai pertandingan Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF 2022 pada sore nanti. Laga bisa disaksikan secara langsung di RCTI atau laman rctiplus.com secara gratis.

Editor: Komaruddin Bagja

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut