Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hamka Hamzah Sebut 2 Sosok yang Cocok Latih Timnas Indonesia, Siapa Saja?
Advertisement . Scroll to see content

Viral Pelatih Vietnam Park Hang-seo Ngamuk usai Lawan Thailand, Banting Jaket dan ID Card

Sabtu, 14 Januari 2023 - 08:34:00 WIB
Viral Pelatih Vietnam Park Hang-seo Ngamuk usai Lawan Thailand, Banting Jaket dan ID Card
Viral Pelatih Vietnam Park Hang-seo ngamuk usai lawan Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2022 di My Dinh Stadium, Jumat (14/1/2023) malam. (Foto: Zing)
Advertisement . Scroll to see content

HANOI, iNews.id - Viral Pelatih Vietnam Park Hang-seo ngamuk usai lawan Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2022 di My Dinh Stadium, Jumat (14/1/2023) malam. Juru taktik Korea Selatan itu banting ID Card dan jaket yang dikenakannya.

Duel Vietnam vs Thailand berakhir imbang dengan skor 2-2. The Golden Star menjebol gawang Gajah Perang lebih dulu lewat sundulan lewat Nguyen Tien Linh (24').

Namun, Thailand berhasil menyamakan kedudukan dan berbalik unggul lewat dua gol yang masing-masing dicetak oleh Poramet Arjvirai (48') dan Sarach Yooyen (63'). Beruntungnya, Vietnam mampu menghindari kekalahan lewat gol Vu Van Thanh (88'). 

Timnas Vietnam unggul 1-0 atas Timnas Thailand di babak pertama leg pertama final Piala AFF 2022. Gol dicetak Nguyen Tien Linh. (foto: twitter/Aseanfootball)

Usai laga Park Hang-seo berjabat tangan dengan Pelatih Thailand Alexandre Polking. Tapi setelahnya dia tiba-tiba marah.

Dia meluapkan kekesalannya dengan membanting jaket dan ID Card miliknya. Lalu Park Hang-seo coba memasuki lapangan.

Dikutip dari Zing, Sabtu (14/1/2023) Park Hang-seo murka dengan wasit yang memimpin pertandingan. Dia merasa pasukannya banyak dirugikan atas keputusan sang pengadil.

"Pelatih Park sangat kecewa dengan pekerjaan wasit, dia tidak bisa menjaga ketenangannya," tulis Zing dalam beritanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut