Prediksi Empoli Vs Juventus: Misi Wajib Menang Dusan Vlahovic Cs
EMPOLI, iNews.id - Juventus akan melawan tuan rumah Empoli pada giornata ke-27 Liga Italia 2021/2022. Duel ini akan berlangsung di Stadion Carlo Castellani, Minggu (27/2/2022) pukul 00.05 WIB.
Juventus tentu mengusung misi wajib menang demi mempertahankan posisi empat besar di klasemen sementara Liga Italia. Pasalnya saat ini Bianconeri hanya unggul tiga poin saja dari Atalanta yang nangkring di posisi kelima dan punya tabungan satu laga.
Kemenangan juga penting bagi skuad asuhan Massimiliano Allegri tersebut untuk meningkatkan rasa percaya diri mereka. Meski tak pernah kalah, Juventus dalam enam pertandingan terakhir mereka di semua kompetisi mengalami empat hasil imbang.
Sebanyak tiga di antaranya bahkan terjadi secara beruntun belakangan ini, yakni melawan Atalanta, Torino, dan Villarreal yang masing-masing berkesudahan dengan skor 1-1.
Juventus sebetulnya memiliki amunisi baru dalam diri Dusan Vlahovic yang sudah menunjukkan ketajamannya. Sayangnya, strategi bertahan Bianconeri membuat arus gol Vlahovic tersendat.