Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Super League: Bhayangkara FC Tumbangkan Bali United
Advertisement . Scroll to see content

Prediksi Tampines Rovers Vs Bali United: Serdadu Tridatu Optimistis

Senin, 13 Januari 2020 - 23:11:00 WIB
Prediksi Tampines Rovers Vs Bali United: Serdadu Tridatu Optimistis
Striker Melvin Platje bakal jadi tumpuan Bali United saat meladeni tuan rumah Tampines Rovers pada putaran pertama kualifikasi Liga Champions Asia di Stadion Jalan Besar, Singapura, Selasa (14/1/2020) malam. (Foto: Bali United)
Advertisement . Scroll to see content

Pada laga ini, Bali United akan didampingi Emral Abus sebagai pelatih kepala. Ini karena Stefano Cugurra Teco saat terganjal masalah administrasi lisensinya. Hal sama pernah dialami Persib Bandung pada Kualifikasi Liga Champions Asia 2015 lalu.

Coach Emral Abus sudah bergabung dengan skuat Bali United di Singapura hari Minggu kemarin,” ujar CEO Bali United Yabes Tanuri.  

“Walaupun begitu, secara teknis tim tetap sepenuhnya menjadi tanggung jawab Coach Teco. Kami rasa juga secara teknis permainan tidak akan mengganggu persiapan yang sudah dilakukan Coach Teco selama ini,” tuturnya.

Sementara dari pihak lawan, Tampines Rovers juga akan menghadapi laga pertamanya pada 2020. Hanya saja, tuan rumah memiliki momentum yang lebih baik, karena tak pernah kalah pada enam pertandingan terakhirnya pada semua kompetisi.

Meski begitu, laga ini bukan pertemuan pertama Tampines Rovers dengan Bali United. Kedua tim pernah bertemu pada 2018 silam. Ketika itu, Serdadu Tridatu berhasil meraih kemenangan 3-1.

Jika menang, Bali United akan melanjutkan perjalanannya ke Australia. Dalam tahap kualifikasi berikutnya, Melbourne Victory bakal menjadi lawan.

PERKIRAAN PEMAIN 
TAMPINES ROVERS (4-4-2) 
Zufairuuz Rudy; Akmal Azman, Amirul Adli Azmi, Daniel Bennett, Irwan Shah; Shah Shahiran, Zehrudin Mehmedovic, Elijah Lim, Jordan Webb; Yasir Hanapi, Taufik Suparno 
Pelatih: 
Gavin Lee

BALI UNITED (4-2-3-1) 
Nadeo Argawinata: I Made Andhika, Willian Pacheco, Leonard Tupamahu, Ricky Fajrin; Brwa Nouri, Fadhil Sausu; Yabes Roni, Stefano Lilipaly, Paulo Sergio;  Melvin Platje 
Pelatih: Emral Abus

REKOR PERTEMUAN 
16/01/2018, Liga Champions Asia, Bali United 3-1 Tampines Rovers

Prediksi: 45-55

Editor: Abdul Haris

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut