Prediksi Tottenham Vs Liverpool: Ujian Berat The Reds
Tottenham kini duduk di peringkat keenam berbekal nilai 30. Tim asuhan Jose Mourinho itu patut menang jika ingin merangsek ke papan atas klasemen. Mereka tentunya ingin mengakhiri paceklik usai tiga kali beruntun gagal menang di semua kompetisi (2 imbang dan 1 kalah).
“Kami sedang mengalami periode sulit. Tetapi yang paling penting, kami masih memiliki kepercayaan diri. Pelatih dan semua orang di klub ini selalu memikirkan cara untuk kembali ke jalur kemenangan,” kata bek Tottenham Jan Vertonghen.
“Saya sudah merasakan pasang surut sepanjang karier. Kami belum pernah menang dalam tiga pertandingan terakhir. Tapi saya tidak akan bilang performa kami sedang turun. Saya masih merasa kami punya segala aspek untuk menang,” ujarnya.
Sayang, Tottenham masih belum bisa memainkan striker andalan Harry Kane yang masih dibekap cedera hamstring. Bomber Timnas Inggris itu diperkirakan kembali merumput palig cepat April mendatang. Beruntung, Son Heung-min sudah bisa kembali bermain setelah terbebas dari skors.
Jelang laga, Tottenham dihantui catatan jelek karena tidak pernah menang melawan Liverpool dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi. Terakhir kali The Lilywhites menang dengan skor 4-1, Oktober 2017.
PERKIRAAN PEMAIN
TOTTENHAM HOTSPUR (3-5-2)
Gazzaniga; Sanchez, Alderweireld, Vertonghen; Aurier, Alli, Winks, Eriksen, Sessegnon; Son, Lucas
Pelatih: Jose Mourinho
LIVERPOOL (4-3-3)
Alisson; Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Robertson; Oxlade-Chamberlain, Henderson, Wijnaldum; Salah, Firmino, Mane
Pelatih: Juergen Klopp
LIMA PERTEMUAN TERAKHIR
27/01/2019, Premier League, Liverpool 2-1 Tottenham
02/06/2019, Liga Champions, Tottenham 0-2 Liverpool
31/03/2019, Premier League, Liverpool 2-1 Tottenham
15/09/2018, Premier League, Tottenham 1-2 Liverpool
04/02/2018, Premier League, Liverpool 2-2 Tottenham
Prediksi: 45-55
Editor: Abdul Haris