JAKARTA, iNews.id- Exco PSSI, Hasani Abdulgani memberikan kabar baik perihal proses naturalisasi keempat pemain yang diminta Shin Tae-yong. Dia menyebut proses naturalisasi tak lama lagi rampung agar bisa tampil di Piala Asia 2023.
Empat emain yang dimaksud adalah Sandy Walsh, Jordi Amat, Mees Hilgers dan Ragnar Oratmagoen. Hasani mengabarkan langsung proses yang tengah dijalankannya itu di Instagram pribadinya (@hasaniabdulgani), Sabtu (15/1/2022).
Mees Hilgers, Pemain Keturunan Indonesia Incaran PSSI Punya Statistik Tekel Terbaik di Liga Belanda
Menurut Hasani, PSSI terus mengejar agar proses keempat nama tersebut bisa rampung dalam waktu dekat. Dokumen Jordi dan Sandy pun sedang diurus melalui agen PSSI yang bera di Eropa.
"Dokumen Jordi Amat dan Sandy Walsh sudah dikirim dari agen di Eropa kepada PSSI (saat ini lagi diproses tim legal). Mudah-mudahan minggu depan ada kabar, komplet atau masih perlu tambahan," tulis Hasani di Instagramnya pribadinya, dilihat Sabtu (14/1/2022).
Editor : Ibnu Hariyanto
Follow Berita iNews di Google News