PSBS Biak Comeback Sensasional! Gilas Persita Tangerang di Super League
Memasuki babak kedua, PSBS Biak tampil jauh lebih agresif. Pelatih Divaldo Alves tampak menginstruksikan anak asuhnya untuk bermain menekan sejak awal paruh kedua.
Upaya mereka membuahkan hasil pada menit ke-68. Ruyery Blanco sukses memanfaatkan umpan matang Arjuna Agung untuk menaklukkan kiper Igor Rodrigues dan menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Gol tersebut meningkatkan kepercayaan diri PSBS Biak. Mereka terus menekan pertahanan Persita hingga akhirnya mencetak gol kemenangan di menit 90+1’ lewat sepakan Yano Putra.
Gol itu memastikan PSBS Biak meraih kemenangan comeback 2-1 atas Persita Tangerang.
Persita mencoba memanfaatkan sisa waktu injury time untuk mencetak gol penyeimbang, tetapi pertahanan solid PSBS membuat skor bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Editor: Reynaldi Hermawan