Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : 4 Klub Super League Tunggak Gaji Pemain, Nilainya Tembus Rp4,3 Miliar
Advertisement . Scroll to see content

PSIS Semarang Jadi Pelabuhan Baru Shohei Matsunaga

Minggu, 31 Maret 2019 - 20:18:00 WIB
PSIS  Semarang Jadi Pelabuhan Baru Shohei Matsunaga
Pemain asal Jepang Shohei Matsunaga resmi bergabung dengan PSIS Semarang. (Foto: Instagram@psisfcofficial)
Advertisement . Scroll to see content

SEMARANG, iNews.id - Gelandang asal Jepang, Shohei Matsunaga telah menemukan klub baru setelah dilepas oleh PSMS Medan. Pemain berusia 30 tahun itu akhirnya bergabung dengan PSIS Semarang.

Perekrutan Matsunaga diungkapkan oleh Direktur Utama PSIS Yoyok Sukawi. Menurutnya mantan pemain Persela Lamongan dan Persib Bandung itu akan mengisi slot pemain asing Asia yang masih kosong.

“Dengan ini pemenuhan slot pemain Asia PSIS sudah terpenuhi,” ujarnya di Semarang, Minggu (31/3/2019). Yoyok menegaskan kehadiran Matsunaga sangat penting bagi persiapan Mahesa Jenar berlaga di Liga 1 2019.

Yoyok melihat PSIS saat ini membutuhkan pemain tengah yang bisa membantu menyerang dan membagi bola di lini tengah. Selain itu, Matsunaga sudah 8 tahun berada di Indonesia serta sudah mengerti bahasa dan kultur di sini.

“Kami sudah lama melakukan penjajakan terhadap Matsunaga, meski ada beberapa pilihan lain,” tutur Yoyok. Matsunaga pun tak bisa menyembunyikan kegembiraannya bergabung dengan PSIS.

Dia pun termotivasi untuk membantu klub yang musim lalu menduduki posisi ke-10 klasemen akhir Liga 1 itu untuk meraih hasil yang lebih baik. “Saya senang bisa bergabung dengan PSIS, meski sebenarnya ada klub lain yang juga tertarik,” tuturnya.

Editor: Haryo Jati Waseso

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut