Ragnar Oratmangoen Menghilang dari Skuad FCV Dender di 2 Laga Terakhir, Kenapa?
Kondisi Ragnar tentu menjadi perhatian besar, terutama bagi pelatih dan fans. Sejak bergabung pada Agustus 2024, pemain berdarah Indonesia-Belanda ini baru tampil dalam 21 pertandingan dan hanya mencetak satu gol. Cedera dan infeksi sempat menghambat performanya, membuatnya belum tampil konsisten di musim lalu.
Di sisi lain, harapan publik Tanah Air terhadap Ragnar tetap tinggi. Selain dinantikan kembali memperkuat klub, Ragnar juga diharapkan bisa tampil maksimal bersama Timnas Indonesia dalam jadwal internasional mendatang. Kehadirannya di lapangan kerap menjadi dorongan moral bagi skuad Garuda.
Meski belum kembali merumput, kehadiran Ragnar tetap dinanti. Banyak penggemar berharap pemain berusia 27 tahun itu segera pulih dan menemukan kembali performa terbaiknya. Diharapkan, Ragnar bisa menjadi elemen penting bagi FCV Dender dalam mengarungi ketatnya kompetisi Liga Belgia musim ini.
Dengan jadwal padat dan tekanan tinggi di level klub maupun internasional, kembalinya Ragnar dalam kondisi fit menjadi kebutuhan penting. Kini, publik hanya bisa menunggu kabar baik dari tim medis FCV Dender soal perkembangan pemulihannya.
Editor: Abdul Haris