Ranking FIFA Timnas Indonesia usai Bantai Vietnam: Naik Drastis Dekati Malaysia
HANOI, iNews.id - Ranking FIFA Timnas Indonesia usai membantai Vietnam 3-0 pada lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (26/3/2024) malam WIB menarik diulas. Skuad Garuda diprediksi melesat mendekati Malaysia.
Garuda tampil perkasa di My Dinh Stadium, Hanoi. Tim asuhan Shin Tae-yong itu membuat publik tuan rumah bungkam lewat tiga gol kreasi Jay Idzes menit ke-9, Ragnar Oratmangoen (23) dan Ramadhan Sananta (90+8).

Kemenangan membawa Indonesia nyaman duduk di peringkat kedua klasemen Grup F mengepak 7 poin, tertinggal 5 angka dari Irak di singgasana (12 poin).
Vietnam di peringkat ketiga dengan 3 poin, diikuti Filipina di dasar klasemen mengepak 1 poin.