Raphael Varane Bicara Peluang Man United Juara Liga Inggris, Ini Katanya
Bek Tim nasional (Timnas) Prancis itu menilai pertandingan di Liga Inggris sama sulitnya dengan Liga Champions. Akan tetapi, dia menjelaskan para pemain Man United sangat siap secara fisik untuk memenangkan pertandingan.
"Intensitas setiap pertandingan luar biasa ini seperti intensitas yang sama dari pertandingan besar Liga Champions. Ritmenya sangat tinggi, para pemain sangat siap, secara fisik," ucapnya.
"Kami tahu betapa sulitnya itu, tapi kami solid dan kami kuat. Kami hanya perlu menggunakan pemain berkualitas untuk memenangkan pertandingan,” pungkasnya.
Usai meraih kemenangan atas Manchester City, Man United akan kembali berhadapan dengan Crystal Palace dalam laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Selhurst Park Stadium, Kamis (19/1/2023) pukul 19.00 WIB.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya