Real Madrid Ingin Rombak Skuad Musim Depan, Ini 10 Pemain yang Mungkin Dijual
MADRID, iNews.id- Real Madrid dikabarkan akan melakukan perombakan skuad besar-besar di musim depan. Sejumlah nama pun santer akan terdepak dari skuad Los Blancos musim depan.
Menurut laporan media Spanyol AS dikutip dari Sportkeeda, Rabu (19/5/2021), Real Madrid dikabarkan telah memasukkan 10 pemain ke dalam daftar bursa transfer di musim panas.
Nama-nama yang masuk daftar itu mulai dari Eden Hazard, Raphael Varane, Gareth Bale, Isco, Marco Asensio, Marcelo, Luka Jovic, Mariano Diaz, Borja Mayoral dan Dani Ceballos. Perombakan besar-besaran dilakukan agar Los Blancos bisa mendapatkan dana segar untuk berbelanja pemain idaman di bursa transfer musim panas.
Sejumlah nama tenar belakang menjadi incaran Real Madrid seperti Kylian Mbappe dan Erling Haaland. Untuk mendatangkan keduanya pemain itu diperkirakan menelan biaya lebih dari 100 juta euro.
Raphael Varane memang telah banyak dikaitkan akan hengkang Liga Inggris. Klub seperti Manchester United dan Chelsea tertarik pada bek timnas Prancis itu. Tak hanya itu, PSG juga berminat memakai jasa pemain Prancis itu.