Real Madrid Jalankan Misi Rekrut Kylian Mbappe pada Januari 2024, Begini Skenarionya
MADRID, iNews.id – Real Madrid siap menjalankan misi merekrut Kylian Mbappe di awal Januari 2024.
Menurut Marca, Madrid akan menghubungi kapten Timnas Prancis itu pada minggu pertama Januari mendatang. Klub berjuluk Los Blancos itu ingin mengetahui apakah sang bintang masih bersedia menandatangani kontrak pada 30 Juni setelah kontraknya dengan Paris Saint-Germain (PSG) berakhir.
Beberapa bulan lalu, kedua pihak sempat berbicara. Kala itu, Mbappe meyakinkan Madrid akan teken kontrak dengan klub raksasa Spanyol itu saat dirinya jadi free agent musim panas mendatang. Mereka sepakat untuk berkomunikasi kembali pada hari-hari pertama bulan Januari dan mereka akan melakukannya.
“Modus operandi yang sama juga mereka lakukan tiga tahun lalu kepada David Alaba yang juga mengakhiri kontraknya pada Juni lalu bersama Bayern Munchen. Kala itu, kontraknya ditandatangani pada pekan pertama Januari,” tulis Marca, Sabtu (30/12/2023).
Hal tersebut tak melanggar aturan karena kontraknya dengan PSG menyisakan enam bulan terakhir. Undang-undang olahraga mengizinkan pemain bernegosiasi dan bahkan menandatangani kontrak dengan klub lain dalam periode itu.
“Dokumen kontrak telah dibuat, siap dan menunggu tanda tantangan pribadi sejak pertengahan Mei 2022, ketika kedua pihak mencapai kesepakatan dengan syarat yang kemudian ditolak oleh sang striker,” tutur Marca.