Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tekuk PSBS Biak, Persib Kembali Kuasai Puncak Klasemen Super League
Advertisement . Scroll to see content

Resmi! Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib Bandung

Minggu, 25 Januari 2026 - 21:54:00 WIB
Resmi! Layvin Kurzawa dan Dion Markx Gabung Persib Bandung
Persib Bandung resmi mengumumkan dua pemain baru sekaligus. Mereka adalah Layvin Kurzawa dan Dion Markx (Foto: Persib)
Advertisement . Scroll to see content

Status Juara dan Bobotoh Jadi Daya Tarik

Kurzawa mengakui status Persib sebagai juara bertahan memberi dorongan tambahan untuk tampil maksimal. Reputasi klub di level nasional dan Asia turut memperkuat keyakinannya menerima tawaran Pangeran Biru.

Selain prestasi, atmosfer sepak bola Bandung juga menjadi faktor penting. Dukungan masif Bobotoh disebutnya sebagai energi besar bagi pemain untuk tampil total di lapangan.

Dia menegaskan target utamanya datang ke Persib bukan sekadar melengkapi skuad. Kurzawa ingin terlibat langsung membantu tim asuhan Bojan Hodak meraih hasil terbaik.

“Saya ingin membantu tim, memberikan kualitas saya dan menunjukkan ke mereka siapa saya sebenarnya,” tambah pemain berusia 33 tahun tersebut.

Pengalaman panjang Kurzawa di kompetisi elite Eropa diharapkan membawa pengaruh positif bagi lini belakang Persib. Jam terbang bersama klub besar menjadi modal berharga dalam persaingan ketat Liga Indonesia.

Persib kini menaruh harapan besar pada adaptasi cepat sang bek. Dengan sisa musim yang krusial, kehadiran Kurzawa diharapkan mampu memperkuat keseimbangan permainan dan menjaga ambisi juara tetap menyala.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut