Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Barcelona Tikung Inter, Ajukan Tawaran Resmi Pulangkan Joao Cancelo
Advertisement . Scroll to see content

Robert Lewandowski Buka-bukaan, Akui Sempat Tak Disukai Pemain Muda Barcelona

Selasa, 06 Januari 2026 - 12:45:00 WIB
Robert Lewandowski Buka-bukaan, Akui Sempat Tak Disukai Pemain Muda Barcelona
Striker Barcelona Robert Lewandowski. (Foto: X @FCBarcelona)
Advertisement . Scroll to see content

BARCELONA, iNews.id – Robert Lewandowski akhirnya buka suara soal dinamika internal Barcelona. Sang striker mengungkap pengakuan jujur bahwa sikap profesional yang dia bawa di awal kedatangannya sempat tidak sepenuhnya diterima para pemain muda Blaugrana.

Penyerang berusia 37 tahun itu mengenang masa awal bergabung dengan Barcelona setelah bertahun-tahun membela Bayern Munchen. Menurut dia, perbedaan budaya kerja menjadi tantangan utama ketika beradaptasi dengan skuad muda Catalunya.

Lewandowski menilai mentalitas di Bayern jauh lebih keras karena dipenuhi pemain senior berpengalaman. Situasi itu sangat berbeda saat dia tiba di Barcelona yang saat itu banyak dihuni pemain muda.

“Di Bayern, mentalitasnya berbeda karena kami punya pemain yang lebih berpengalaman dan lebih keras,” ujar Lewandowski dalam High Performance Podcast, dikutip dari Barca Blaugranes, Selasa (6/1/2026).

“Saat saya bergabung dengan Barcelona, saya melihat banyak pemain muda yang sebenarnya perlu lebih keras terhadap diri mereka sendiri,” lanjutnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut