Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Timnas Indonesia Ditantang Bangladesh di Laga Uji Coba Maret 2026, Tapi Ada Kendala Besar
Advertisement . Scroll to see content

Sandy Walsh Comeback, KV Mechelen Kalah Tipis Lawan Gent

Senin, 07 Agustus 2023 - 12:10:00 WIB
Sandy Walsh Comeback, KV Mechelen Kalah Tipis Lawan Gent
Bintang Timnas Indonesia, Sandy Walsh kembali bermain bersama KV Mechelen usai cedera. Sayang, KV Mechelen kalah tipis 0-1 dari KAA Gent.(Foto: Instagram/sandywalsh)
Advertisement . Scroll to see content

ANTWERPEN, iNews.id- Bintang Timnas Indonesia, Sandy Walsh kembali bermain bersama KV Mechelen usai cedera. Sayang, KV Mechelen kalah tipis 0-1 dari KAA Gent.

KV Mechelen menjamu KAA Gent pada lanjutan Liga Belgia (Jupiler Pro League) 2023-2024 di The AFAS Stadion, Antwerpen, Minggu (6/8/2023) malam WIB. Pada laga itu, Walsh dibawa ke skuad dan duduk di bangku cadangan.

KAA Gent kemudian unggul lewat gol bunuh diri Dimitri Lavalee (54’). Pelatih KV Mechelen, Steven Defour kemudian berinisiatif menurunkan Walsh di menit 62, menggantikan Rafik Belghali.

Namun sayang skor tidak berubah hingga peluit panjang dibunyikan. Bagi suporter KV Mechelen, hasil tersebut terasa amat menyakitkan.

Pasalnya, klub tersebut masih lesu selama awal musim ini. KV Mechelen berada di peringkat 13 dengan torehan satu poin, hasil satu kali imbang dan satu kali kalah. Diharapkan bek sayap keturunan Timnas Indonesia itu bisa segera membawa timnya bangkit.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut