Sandy Walsh Girang Bakal Debut Timnas di Kampung Halaman sang Kakek: Sangat Spesial
SURABAYA, iNews.id – Sandy Walsh berpeluang debut Timnas Indonesia di kampung halaman sang kakek, Surabaya. Dia merasa ini momen yang sangat spesial.
Sandy Walsh salah satu pemain yang dipanggil Pelatih Indonesia Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan (TC) di Surabaya. Pemusatan latihan digelar jelang dua pertandingan FIFA Matchday Juni 2023.
Indonesia berhadapan dengan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 14 Juni 2023. Lima hari kemudian Garuda bersua dengan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, 19 Juni 2023.

Sandy Walsh berpeluang masuk dalam skuad dan melakoni debutnya bersama Timnas Indonesia. Pemain KV Mechelen itu mengatakan tidak sabar untuk segera berseragam Garuda di kampung halaman kakeknya.
“Sangat tidak sabar. Saya sebenarnya tidak mau berpikir terlalu jauh, tetapi tidak ada yang bisa menghentikan saya untuk menjalani debut (dengan Timnas Indonesia). Debut di kampung halaman kakek saya, ini jadi sangat spesial,” kata Sandy dilansir dari kanal Youtube PSSI TV, Selasa (6/6/2023).