Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apa Prestasi Frank de Boer? Ini Rekam Jejak Lengkap Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Advertisement . Scroll to see content

Senegal Tumpul Lawan Belanda, Aliou Cisse Kehilangan Sosok Sadio Mane

Selasa, 22 November 2022 - 05:49:00 WIB
Senegal Tumpul Lawan Belanda, Aliou Cisse Kehilangan Sosok Sadio Mane
Pelatih Timnas Senegal, Aliou Cisse kehilangan sosok Sadio Mane saat timnya melawan Belanda pada laga perdana Piala Dunia 2022, Senin (21/11/2022). (Foto: REUTERS)
Advertisement . Scroll to see content

DOHA, iNews.id - Pelatih Timnas Senegal, Aliou Cisse mengeluhkan absennya Sadio Mane di Piala Dunia 2022. Pelatih berusia 46 tahun itu menyebut bahwa penyerang yang ada di skuad Senegal saat ini tidak ada yang sebagus Mane.

Senegal menelan kekalahan dengan skor 0-2 dari Belanda pada laga pertama babak Grup A Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Al-Thumama Stadium, Doha, Senin (21/11/2022) tengah malam WIB. Meski kalah, Belanda cukup kesulitan menghadapi wakil Afrika tersebut.

Menurut perhitungan ESPN, Senegal mencatat lebih banyak tembakan dari pada Belanda. Tim berjuluk Singa Teranga itu melepaskan 15 tembakan dengan empat di antaranya tepat sasaran, sedangkan Belanda melepaskan 10 tembakan yang hanya tiga tepat sasaran.

Namun, eksekusi peluang menjadi pembeda pada laga itu. Hanya dengan tiga tembakan tepat sasaran, Belanda mampu mencetak dua gol dan mendulang poin penuh.

Oleh sebab itu, Cisse mengeluhkan kualitas lini depan yang dimiliki Senegal. Eks pemain Paris Saint Germain (PSG) itu menyebut bahwa striker yang tersedia saat ini tidak ada yang sebagus Mane.

“Ismaila (Sarr) dan Krepin (Diatta) bertanggung jawab (atas hasil ini), tapi tentu saja, absennya Mane menjadi masalah bagi kami, padahal kami tahu kemampuan penyerang kami,” kata Cisse dilansir dari Reuters, Selasa (22/11/2022).

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Sadio Mane (@sadiomaneofficiel)

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut