Sergio Aguero Absen Nonton Sepak Bola usai Pensiun, Trauma?
Selasa, 22 Februari 2022 - 14:45:00 WIB
“Hari ini saya ingin bermain, tetapi saya takut. Saya melatih sepanjang hidup saya secara maksimal dan di kompetisi besar,” ungkap Sergio Aguero dilansir dari Goal International, Selasa (22/2/2022).
“Saya tidak menonton sepak bola atau berita, saya tidak peduli apa yang terjadi. Sedang terjadi,” imbuh mantan pemain dengan posisi striker tersebut.
Kini, Aguero pun memilih untuk bersantai terlebih dahulu setelah apa yang dialami olehnya. Aguero pun mengaku cukup senang dengan aktivitas sehari-harinya saat ini.
“Saya berkonsentrasi pada apa yang paling saya sukai, seperti teman. Sekarang waktunya untuk bersantai, saya senang dengan apa yang saya lakukan,” pungkasnya.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya