Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hasil Burnley vs Chelsea: Benamkan The Clarets, The Blues Naik ke Posisi 2 Klasemen
Advertisement . Scroll to see content

Sering Kalah di Liga Inggris, Chelsea Jadi yang Terburuk di Eropa

Senin, 25 Desember 2023 - 08:00:00 WIB
Sering Kalah di Liga Inggris, Chelsea Jadi yang Terburuk di Eropa
Chelsea membukukan rekor buruk setelah ditekuk oleh Wolverhampton Wanderers. (Foto: Reuters/Andrew Boyers)
Advertisement . Scroll to see content

WOLVERHAMPTON, iNews.idChelsea membukukan rekor yang sangat buruk setelah ditekuk oleh Wolverhampton Wanderers dengan skor 1-2. Hasil minor itu membuat mereka menjadi tim yang paling banyak menelan kekalahan di Liga Inggris sepanjang tahun 2023.

Laga pekan ke-18 Liga Inggris 2023-2024 berlangsung di Molineux Stadium, Minggu (25/12/2023). The Blues -julukan Chelsea- berhasil melesatkan 16 tembakan dengan penguasaan bola sebanyak 69 persen. 

Namun, hanya satu yang menjadi gol, yakni gol hiburan Christopher Nkunku pada menit 90+6. Chelsea terlalu sibuk menyerang dan membuang peluang sehingga kebobolan dua gol, lewat tandukan Mario Lemina (51’) dan sepakan mendatar Matt Doherty (90+3).

Kekalahan itu membuat Chelsea terancam keluar dari 10 besar klasemen Liga Inggris 2023-2024. Hasil itu membuat Wolves menyamakan perolehan poin mereka menjadi 22.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut