Sevilla Ketar-ketir Lawan Man United di Liga Europa, Ungkit Kekalahan Barcelona
SEVILLE, iNews.id- Sevilla ketar-ketir mendapat lawan Manchester United di perempat final Liga Europa 2022/2023. Direktur Olahraga Sevilla, Ramon Rodriguez Verdejo sampai mengungkit kekalahan Barcelona.
Sevilla akan berhadapan dengan Manchester United di Old Trafford (14/4/2023), dan Ramon Sanchez Pizjuan (21/4/2023) mendatang. Laga tersebut akan menjadi kedua kalinya Sevilla dan Manchester United bersua di Liga Eropa.
Pada pertemuan sebelumnya, Sevilla berhasil mengandaskan Manchester United 2-1 di semifinal Liga Eropa 2019-2020. Lebih manisnya lagi, Los Nervionenses -julukan Sevilla- juga pernah memulangkan Manchester United di babak 16 besar Liga Champions 2017-2018.
Akan tetapi, sejumlah catatan manis itu bukan acuan Monchi menjelang berhadapan dengan Setan Merah. Monchi mengatakan Manchester United telah berkembang. Apalagi mereka berhasil menyingkirkan Barcelona di play-off babak gugur Liga Eropa 2022-2023.
"Manchester (United) telah menyingkirkan FC Barcelona yang merupakan pemimpin Liga Spanyol. Rujukannya adalah untuk mengetahui skuad Manchester, tetapi ada perbedaan dalam kualifikasi lain selama bertahun-tahun dan kami telah mampu mengatasinya,” kata Monchi dikutip dari laman resmi Sevilla, Sabtu (18/3/2023).