Shin Tae-yong Akui Tertantang Latih Timnas Indonesia
“Sesungguhnya melatih Indonesia adalah tantangan berat, dan ini pertama kalinya saya melatih di luar Korsel. Bahasa, budaya dan lingkungannya juga berbeda,” ujarnya di channel Youtube PSSI.
“Tetapi, saya sangat antusias untuk melatih Indonesia, karena saya melihat negara ini memiliki talenta dan potensi bagus dalam sepak bola,” tutur pelatih yang membawa Korsel menjuarai Piala Asia Timur 2017 itu.
Shin juga menegaskan untuk menjadi tim yang kuat dan meraig gelar juara di setiap kompetisi tidak bisa dilakukan dalam waktu singkat. Menurutnya, harus ada sinergi dari setiap elemen sepak bola Indonesia.
“Untuk meraih kemenangan harus dikupas hingga ke akarnya. Tidak semata-mata karena pelatih bagus atau pemain saja yang bermain baik, maka semuanya bisa membaik dan menjadi juara,” katanya.
“Untuk bisa menang, dari federasi, staf tim, pemain dan pelatih harus menjadi satu lebih dulu. Saya akan berusaha agar semua kelompok timnas bisa bersatu, berkesinambungan dan saling mendukung,” ucap Shin.
Editor: Haryo Jati Waseso