Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rizky Ridho Apresiasi Media Cup 2025, iNews Bersaing Jadi yang Terbaik
Advertisement . Scroll to see content

Shin Tae-yong Buka Suara Soal Rumor Kembali Latih Timnas Indonesia

Rabu, 15 Oktober 2025 - 23:31:00 WIB
Shin Tae-yong Buka Suara Soal Rumor Kembali Latih Timnas Indonesia
Shin Tae-yong membantah rumor dirinya akan kembali menangani Timnas Indonesia.. (Foto: Instagram @shintaeyong7777)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akhirnya buka suara menanggapi rumor yang menyebut dirinya akan kembali menangani Skuad Garuda. Pelatih asal Korea Selatan itu membantah tegas kabar tersebut dan menegaskan tidak akan menggantikan Patrick Kluivert di kursi pelatih kepala.

Rumor kembalinya Shin mencuat setelah Indonesia gagal melaju ke Piala Dunia 2026. Dua kekalahan beruntun dari Arab Saudi (2-3) dan Irak (0-1) di babak keempat kualifikasi membuat mimpi Garuda tampil di ajang sepak bola terbesar dunia itu resmi berakhir.

Hasil tersebut memicu reaksi keras publik sepak bola Tanah Air. Kritik diarahkan kepada Patrick Kluivert dan juga PSSI, yang dianggap gagal membawa tim mencapai target. Masa depan Kluivert pun dikabarkan tengah dievaluasi oleh Komite Eksekutif (Exco) PSSI dalam waktu dekat.


Shin Tae-yong: Rumor Itu Salah Total

Di tengah gejolak tersebut, muncul spekulasi bahwa Shin Tae-yong — yang baru saja berpisah dengan klub Ulsan HD di Korea Selatan — akan kembali ke Indonesia untuk menukangi Timnas. Namun kabar itu langsung ditepis olehnya dalam wawancara eksklusif dengan KBS.

Pelatih berusia 55 tahun itu menegaskan isu tersebut tidak berdasar sama sekali. Dia juga menjelaskan pemutusan kontraknya di Ulsan bukan disebabkan oleh kegagalan taktik, melainkan faktor internal di tubuh klub.

“Saya rasa kegagalan saya disebabkan oleh kurangnya pemahaman saya tentang urusan internal klub. Namun, saya bahkan 100 persen tidak setuju dengan kritik bahwa taktik saya tidak berhasil di K League,” ujar Shin, Selasa (14/10/2025).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut