Shin Tae-yong Targetkan Tembus Semifinal Piala Asia U-23 2024, Sanggup?
Shin Tae-yong bakal diperpanjang kontraknya hingga 2027 dengan syarat bisa membawa Timnas Indonesia U-23 masuk delapan besar Piala Asia U-23 2024.
Namun, Arya mengatakan saat ini PSSI belum membicarakan terkait perpanjangan kontak dengan Shin Tae-yong. Meskipun, Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Shin Tae-yong sudah bertemu selepas Piala Asia 2023.
"Tidak ada (pembahasan kontrak), karena memang kan tidak ada yang mau diputuskan maupun diperpanjang. Tidak ada sama sekali," kata Arya.
Garuda Muda tergabung di Grup A bersama Qatar, Australia, dan Yordania di Piala Asia U-23 2024. Timnas Indonesia U-23 bakal melakoni uji coba dengan tim-tim asal Timur Tengah sebelum mentas di ajang tersebut.
Editor: Reynaldi Hermawan