Tegas! Rizky Ridho Blak-blakan soal John Herdman
JAKARTA, iNews.id – Rizky Ridho bicara blak-blakan soal kehadiran John Herdman sebagai pelatih anyar Timnas Indonesia. Dia menyatakan skuad Garuda siap menjalani era baru di bawah kepemimpinan pelatih asal Inggris itu tanpa hambatan adaptasi berarti.
Bek Persija Jakarta itu menilai pergantian pelatih justru menjadi momentum penting untuk membawa Skuad Garuda melangkah lebih jauh pada level regional.
John Herdman resmi ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia pada awal Januari 2026. Pelatih berkebangsaan Inggris tersebut langsung mengemban tanggung jawab besar memimpin Skuad Garuda menghadapi agenda padat sepanjang tahun yang sarat tekanan dan ekspektasi publik.
Tantangan awal Herdman tidak ringan. Timnas Indonesia dijadwalkan tampil di FIFA Series pada Maret, dilanjutkan FIFA Matchday, serta Piala AFF 2026 pada Juli. Rangkaian laga itu menjadi panggung pertama bagi Herdman untuk membuktikan kapasitasnya meramu kekuatan tim nasional.
Pergantian pelatih kerap memunculkan keraguan soal proses penyesuaian pemain. Namun Ridho melihat situasi berbeda. Dia menilai karakter pemain Timnas Indonesia cukup fleksibel untuk mengikuti arahan dan filosofi permainan baru dalam waktu relatif singkat.
“Setiap pelatih baru, kita harus mengikuti apa yang diminta dan gaya pelatih. Adaptasi saya kira tidak akan sulit karena masih ada waktu sampai Juli, dan kita juga akan bertemu lagi di Maret,” kata Ridho dikutip dari laman Kita Garuda, Sabtu (17/1/2026).