Terungkap, Shin Tae-yong Jadikan Laga Korsel Vs Jepang sebagai Inspirasi kala Lawan Malaysia
"Kami juga memberi semangat supaya pemain lebih percaya diri dan jangan kalah dari segi mental serta harus menang duel. Semakin lama, semakin berkembang tim ini. Jadi saya senang," ujarnya.
Situasi tertinggal lebih dulu pernah dirasakan Shin Tae-yong kala membesut Korea Selatan pada ajang Piala Asia Timur 2017. Saat itu lawannya pun tidak mudah, yakni Jepang. Namun, Taeguk Warriors mampu dibuatnya bangkit dan menang dengan skor sama 4-1.

"Saya juga memberi contoh saat saya menjadi pelatih Timnas Korea. Saat kami berlaga di kompetisi melawan Jepang pada 2017. Yang terjadi kami juga kebobolan lebih dulu, ketinggalan 0-1 dari Jepang," kata Shin Tae-yong.
"Tapi setelah itu, pesan yang sama saya sampaikan ke para pemain. Jangan panik, tetap bermain seperti saat kami berlatih. Lalu, skor akhirnya 4-1. Hari ini, hal yang sama terjadi," ungkapnya lagi.
Indonesia pun lolos ke semifinal Piala AFF 2020 sebagai juara Grup B. Di laga berikutnya, Evan Dimas cs akan berhadapan dengan Singapura.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya