Thom Haye Jadi Rebutan Klub Arab dan ASEAN, Gaji Fantastis Menanti El Professor
JAKARTA, iNews.id – Thom Haye kini menjadi salah satu pemain paling diburu di bursa transfer usai berstatus bebas kontrak sejak awal Juli 2025. Gelandang berdarah Solo itu tengah diincar sejumlah klub kaya raya dari Jazirah Arab dan juga dari ASEAN (di luar Super League).
Kabar tersebut pertama kali diungkap akun Instagram @pemainketurunan.id, yang menyebut beberapa tim sudah melayangkan tawaran konkret kepada Haye.
“Berdasarkan informasi eksklusif yang kami terima dari orang terdekat Thom, sejumlah klub Asia Tenggara (di luar Super League) serta wilayah Jazirah Arab telah mengajukan tawaran kepada El Professor beberapa waktu lalu,” tulis akun tersebut, Kamis (21/8/2025).
“Namun, hingga kini belum ada kesepakatan yang tercapai. Thom pun belum membuat keputusan terkait masa depannya,” sambung akun tersebut.
Sepanjang kariernya, Haye pernah memperkuat sejumlah klub Belanda seperti AZ Alkmaar, Willem II, NAC Breda, hingga SC Heerenveen. Selain itu, dia juga sempat merasakan atmosfer sepak bola Italia bersama Lecce. Catatan karier itu memperlihatkan konsistensi Haye bermain di level tertinggi.
Sebagai gelandang tengah, Haye dikenal memiliki visi bermain tajam, akurasi umpan tinggi, serta kemampuan menjaga ritme permainan. Musim lalu bersama Heerenveen di Eredivisie, dia mencatatkan lebih dari 30 penampilan dengan kontribusi penting di lini tengah.