Timnas Argentina Ingin Lionel Messi Turun Gunung Main di Olimpiade 2024

MIAMI, iNews.id- Pelatih Timnas Argentina U-23, Javier Mascherano ingin Lionel Messi tampil di Olimpiade Paris 2024. Dia sangat terbuka jika Messi ingin main.
Argentina U-23 berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Brasil di Kualifikasi Olimpiade zona Amerika Selatan di Estadio Nacional Brigido Iriarte, Senin (12/2/2024). Gol tunggal Luciano Gondou (78') memastikan Argentina U-23 lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Sementara usai Argentina U-23 lolos ke Olimpiade Paris 2024, Javier Mascherano ingin Lionel Messi tampil dalam ajang tersebut. Dia yakin mantan bintang Barcelona itu menerima ajakanya, kerana memiliki hubungan baik.
"Semua orang tahu hubungan saya dengan Leo, persahabatan yang saya miliki dengannya," kata Javier Mascherano dikutip dari Reuters, Selasa (13/2/2024).